Portal Kompetisi dan Beasiswa mau bagikan info beasiswa lagi nih, nah kali ini ada Beasiswa Kuliah Seni S1 – S2 Korea AMA Scholarship 2022.
Bagi kamu yang sedang mencari beasiswa kuliah seni dengan beasiswa penuh, ada tawaran menarik dari salah satu universitas di Korea Selatan berikut ini. Korea National University of Arts (K-Arts) merupakan universitas seni terkemuka di Korea Selatan dan saat ini kembali menawarkan Program Art Major Asian (AMA) Scholarship bagi pelamar internasional (termasuk Indonesia) untuk melanjutkan kuliah S1 atau S2 Seni dengan beasiswa penuh.
Program studi yang ditawarkan cukup banyak, diantaranya: Vocal Music, Instrumental Music, Composition, Conduction, Acting, Directing, Stage Design, Theatre Studies, Film Making, Broadcasting, Multimedia, Animation, Cinema Studies, Dance Performance, Choreography, Dance Theory, Fine Arts, Design, Art Theory, Architecture, dan masih banyak lagi. Untuk informasi selengkapnya mengenai pilihan program studi serta persyaratan khusus yang diminta bisa dilihat pada link website di bagian bawah artikel ini.
CAKUPAN BEASISWA KULIAH SENI AMA SCHOLARSHIP:
- Gratis biaya perkuliahan S1 atau S2 (full tuition fee)
- Tiket pesawat PP Indonesia – Korea Selatan pada saat awal dan akhir penerimaan beasiswa
- Tunjangan bulanan senilai 800.000 won (±Rp 10juta) setiap bulan
- Gratis pelatihan bahasa Korea selama 4 bulan sebelum masa perkuliahan
- Asuransi kesehatan
PERSYARATAN BEASISWA KULIAH SENI AMA SCHOLARSHIP:
- Merupakan warga negara yang telah ditentukan (termasuk dari Indonesia).
- – Untuk pelamar program S1: Merupakan lulusan atau akan lulus dari SMA/SMK/Sederajat/Universitas paling lambat tanggal 28 Februari 2022.
- – Untuk pelamar program S2: Merupakan lulusan atau akan lulus dari program S1/D4 paling lambat tanggal 28 Februari 2022.
- – Pelamar yang akan lulus pada tanggal 28 Februari 2022 harus menyertakan Surat Kelulusan Sementara pada saat pendaftaran beasiswa, kemudian menyerahkan salinan resmi ijazah ke pihak K’Arts paling lambat tanggal 28 Februari 2022.
- Memenuhi persyaratan kemampuan bahasa Korea yang telah ditentukan masing-masing departemen (jurusan) yang dituju. Para pelamar yang lulus seleksi dokumen tanpa nilai TOPIK nantinya akan mengikuti Tes Bahasa Korea yang diselenggarakan oleh K-Arts, namun hasilnya hanya akan dijadikan pelengkap dan tidak menggantikan nilai TOPIK.
- Pelamar harus memenuhi keterampilan dan bakat melalui pengajuan portofolio yang diminta oleh masing-masing jurusan/program studi, kecuali jika tertulis “portofolio tidak dibutuhkan”.
- Kandidat yang terpilih menjadi penerima beasiswa harus tiba di Korea Selatan pada akhir Oktober 2021 dan mengikuti pelatihan Bahasa Korea. Bagi yang mempunyai TOPIK level 6 dibolehkan tidak mengikuti pelatihan bahasa Korea.
- Memenuhi persyaratan khusus dan ketentuan yang dibutuhkan oleh masing-masing jurusan/program studi yang dituju (Pastikan anda mengecek persyaratan khusus pada jurusan/program studi yang dituju).
- Application (Form 1)
- Personal Statement (Form 2)
- Study Plan/Rencana studi (Form 3)
- Personal Medical Assessment/Penilaian kesehatan (Form 4)
- 3 (Tiga) Surat Rekomendasi (Form 5) disertai kontak dan tanda tangan asli dari para pemberi rekomendasi. Bagi yang mendapatkan rekomendasi dari Pemerintah, Kementerian, Kedutaan Besar Korea Selatan di negara asal atau perwakilan dari institusi pendidikan/kebudayaan akan mendapatkan poin seleksi tambahan.
- Letter of Consent (Release of Information Form) (Form 6)
- Salinan resmi ijazah dari sekolah/universitas sebelumnya.
- Salinan resmi transkrip nilai dari sekolah/universitas sebelumnya.
- Salinan paspor atau KTP.
- Salinan resmi bukti kemampuan bahasa sesuai yang diminta jurusan/program studi yang dituju (TOPIK/TOEFL/IELTS/TEPS).
- Portofolio. Cantumkan nama di masing-masing halaman portofolio.
- Sertifikat pengalaman kerja/penghargaan/pencapaian lainnya yang relevan (tidak wajib).
- Untuk Form 1 s/d Form 6 dapat anda temukan pada link berikut: Download. Klik tulisan “2022 AMA+ Application Guideline and Forms“.
- Seluruh dokumen yang menggunakan bahasa Indonesia harus diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris atau Korea menggunakan jasa penerjemah tersumpah (misal: Ijazah atau Transkrip Nilai). Kemudian sertakan salinan dalam bahasa asli (Indonesia) bersama dengan dokumen hasil terjemahan.
- Seluruh dokumen harus menggunakan ukuran kertas A4.
- Pengisian format tanggal: YYYY.MM.DD.
CARA MENDAFTAR BEASISWA KULIAH SENI AMA SCHOLARSHIP:
Terkait dengan pandemik Covid-19, maka untuk mendaftar Beasiswa Kuliah Seni Program S1 – S2 di Korea Selatan oleh AMA Scholarship bisa dilakukan secara online.
Jadwal pendaftaran online antara tanggal 25 MEI 2021 S/D 10 JUNI 2021. Pada saat pendaftaran online sudah dibuka, lakukan pendaftaran pada link website berikut: www.karts.ac.kr/en/karts/ama.do.
TIMELINE PENDAFTARAN BEASISWA KULIAH SENI AMA SCHOLARSHIP:
- Maret s/d Mei 2021: Konsultasi pendaftaran via email dan telepon (pkl 13.00 s/d 17.00 pm waktu Korea atau pkl 11.00 s/d 15.00 WIB, di hari kerja)
- 25 Mei s/d 10 Juni 2021: Jadwal Pendaftaran Online Beasiswa Kuliah Seni oleh AMA Scholarship. Link pendaftaran online akan dibuka antara tanggal tersebut
- 11 s/d 30 Juni 2021: Seleksi dokumen
- 1 Juli 2021: Pemberitahuan hasil seleksi dokumen. Jadwal tes bahasa Korea (Online Korean Language Test) akan diumumkan di website resmi dan diinfokan kepada masing-masing peserta
- 12 s/d 14 Juli 2021: Pelaksanaan tes bahasa Korea secara online
- 1 s/d 31 Agustus 2021: Review portofolio oleh masing-masing departemen serta wawancara (jika dibutuhkan)
- 1 September 2021: Pengumuman para penerima beasiswa (akan diinfokan juga ke masing-masing email penerima beasiswa)
- 1 s/d 30 September 2021: Penerima beasiswa mengirimkan via pos salinan dokumen resmi yang sebelumnya telah diupload secara online ke pihak K-Arts
- September s/d Oktober 2021: Konfirmasi dan persiapan keberangkatan ke Korea Selatan
- 30 s/d 31 Oktober 2021: Tiba di Korea Selatan
- 1 November 2021 s/d 25 Februari 2022: Pre-entry Korean Language Training
- 2 Maret 2022: Awal perkuliahan Spring Semester Tahun 2022
Informasi di atas hanya rangkuman, pastikan anda telah membaca informasi selengkapnya pada website resmi: http://www.karts.ac.kr. Apabila ada informasi yang kurang jelas atau terdapat hal yang ingin ditanyakan mengenai Beasiswa Kuliah Seni di Korea Selatan, kirimkan email kepada: ama@karts.ac.kr atau hubungi Telp. +82-(0)2-746-9076.